Saat berbicara di depan umum penampilan juga menentukan rasa percaya audiens. Dalam Belajar Public Speaking juga diajarkan bagaimana meningkatkan rasa percaya audiens dengan salah satunya yaitu penampilan. Beberapa cara penampilan Public Speaker yang baik dan benar, menurut Helena Olii:
1. Cara Berpakaian
Penampilan yang pas dengan situasi dan menawan baik digunakan pembicara. Rapi, bersih, sesuai dengan suasana, dan enak untuk dilihat. Tidak perlu dengan pakaian mahal dan perhiasan atau aksesoris berlebihan. Dan harus disesuaikan dengan audiens.
2. Cara Berdiri di Podium
Misal, Anda mengadakan Seminar Public Speaking, saat seminar mulai Anda dipanggil oleh MC. Anda berjalan ke arah podium dengan penuh rasa percaya diri dan tidak tergesa-gesa. Lalu Anda senyum kepada audiens Anda dan lakukan kontak mata secara merata. Dan untuk sikap berdiri yang baik, sikap berdiri harus tegak, berat badan ditopang dengan kedua kaki, dan tangan dibiarkan menggelantung. Hal-hal yang harus dihindari, yaitu :
- Jangan condong ke kiri, ke kanan atau pun depan belakang;
- Jangan seperti orang berbaris;
- Jangan seperti orang istirahat ditempat;
- Jangan selalu berpegangan dengan podium;
- Tubuh bersandar pada podium.
3. Cara Memegang Mikrofon
Menggunakan alat bantu juga perlu diperhatikan seperti halnya mikrofon. Hal-hal yang perlu diperhatikan :
- Jika mikrofon yang sudah ada standarnya jangan dipegang karena dapat menimbulkan bunyi. Untuk mengecek sudah on dilakukan saat sebelum acara dimulai.
- Jika mikrofon tidak ada standarnya, jangan memainkan kabel dan jangan bergaya seperti penyanyi di panggung. Karena akan menimbulkan anggapan bahwa pembicara tidak tenang dan bermain-main.
- Jaga jarak antara mulut dan mikrofon jangan terlalu dekat dan jangan terlalu jauh. Jarak ideal adalah 20 cm.
Dalam Training Public Speaking, Anda akan secara praktik langsung berbicara di depan peserta dan cara berdiri serta teknik berbicara di depan umum yang elegant.
Recent search terms:
- https://belajarpublicspeaking com/pentingnya-penampilan-saat-berbicara-di-depan-umum
Originally posted 2016-01-06 19:47:28.
Recent Comments